Kelompok nelayan menemukan ‘life raft’ atau alat keselamatan pesawat yang diduga kuat dari pesawat.
Diberitakan New Straits Times, Rabu (12/3/2014) life raft berwarna oranye dan hitam itu ditemukan di titik 10 mil laut dariPort Dickson, Malaysia. Yang menarik ada tulisan ‘boarding‘ di bagian alat tersebut.
Salah seorang nelayan bernama Azman Muhamad (40), mengatakan, alat itu ditemukan sedang mengambang di lautan. Dia langsung mengabarkannya ke Malaysian Maritime Enforcement Agency (MMEA) di Kuala Linggi, Malaka, untuk meminta bantuan karena alat itu sangat berat.
“Secara hati-hati kami kemudian mengikat benda tersebut ke kapal, karena takut benda itu bisa tenggelam dan justru menjadi rusak,” ujar Azman.
Tak lama berselang setelah para nelayan mengontak pihak MMEA, kapal dari MMEA pun datang menghampiri mereka.
Saat kapal MMEA datang, lalu para nelayan menyerahkan life raft itu. Namun ternyata saat proses penyerahan, alat itu malah tenggelam karena saking beratnya.
Oleh karenanya untuk kesekian kalinya terjadi pula keanehan, walau mungkin bukan milik MAS MH370, pihak MMEA Malaysia justru tak berusaha kembali mengambil life rafttersebut sebelum diteliti lebih lanjut.
Bagaimana mungkin para nelayan yang memiliki peralatan sederhana justru bisa menariklife raft tersebut secara hati-hati, tapi justru pihak MMEA yang memilik kapal lebih layak, secara sembrono malah memperlakukan alat tersebut seenaknya dan tenggelam? ataukah memang MMEA sengaja menenggelamkannya?